Lembaga Kajian Nawacita KUNMAP Desa disingkat LKN KUNMAP DESA memiliki peran penting dan strategis untuk pembangunan desa. Pasalnya bukan hanya sekedar mengawasi dan memastikan jalannya amanat UU Desa, tetapi juga modal penting untuk mengawal perubahan desa dalam mewujudkan desa yang mandiri, inovatif, berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
Demikian dikatakan Ketum Lembaga Kajian Nawacita, Samsul Hadi, sekaligus Dewan Geospasial Indonesia dalam diskusi bersama penggagas KUNMAP, Singgih Supriyanto di Jakarta, Jumat (7/2/2020).
Menurut Samsul, KUNMAP menjadi platform geospasial yang dapat digunakan oleh institusi pemerintah, perguruan tinggi, perusahaan, Lembaga Swadaya Masyarakat maupun warga desa dalam menyelenggarakan desa mandiri terpadu. Karena itu, dalam diskusi tersebut menyimpulkan betapa pentingnya alat bantu dalam bidang pendataan dengan basis geospasial (peta).
“Pemetaan (pendataan, red) dalam satu platform LKN KUNMAP DESA, ibarat memotret dalam bingkai yang sama. Potensi desa dapat dirajut dan diintegrasikan satu dengan yang lain,” kata Samsul.
Selain itu, Samsul menegaskan dengan LKN KUNMAP DESA
sumber daya desa dikelola dengan melibatkan masyarakat yang dibimbing oleh tenaga ahli yang mumpuni.
Tujuan jangka panjangnya adalah ekonomi kerakyatan berbasis desa, ini sejalan dengan Nawacita.
“Semoga LKN KUNMAP DESA mampu mewujudkan Indonesia yang lebih beradab,” terangnya. (pr/eg, nusakini.com. 07 February 2020 20:16 )